SERANG - Salah satu wali murid yang namanya minta dirahasiakan mengeluhkan dengan adanya dugaan pungutan liar atau Pungli yang dilakukan oknum Kepsek SDN Teras Bendung 3, Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang, Banten.
"Waktu itu wali murid di undang rapat ke sekolah, pada acara rapat tersebut, setiap siswa dibebankan iuran sebesar Rp 100.000,00 dari tabungan dengan alasan untuk pembangunan pemagaran dan gerbang sekolah," ungkap wali murid beberapa waktu yang lalu.
Ketika dikonfirmasi, Kepala Sekolah SDN Teras Bendung 3 sedang tidak ada di kantor dengan alasan sakit.
"Tadi pagi Kepala Sekolah memberikan kabar bahwa sedang sakit, sehingga hari ini tidak masuk," kata salah satu guru, Selasa (14/01/2025).
Terkait dengan adanya dugaan pungli tersebut, dihubungi via pesan WhatsApp Kepsek SDN Teras Bendung 3 mengatakan silahkan hubungi pihak komite sekolah.
"Kalau mau konfirmasi terkait pembangunan pemagaran dan gerbang sekolah, tanyakan sama komite," jawabnya.
Sementara itu, Ketua Komite Sekolah SDN Teras Bendung 3 Ulumudin menjelaskan, pembangunan pagar gerbang sekolah berawal dari adanya kejadian salah satu siswa yang mengalami kecelakaan. Dikarenakan pagar sudah tidak layak dan sangat memperhatinkan untuk keselamatan siswa.
"Setelah kejadian itu ada usulan dari beberapa wali murid, untuk diadakannya pemagaran," jelasnya.
Masih kata Ulumudin, maka kami selaku komite menanggapi usulan tersebut dan koordinasi dengan pihak sekolah melalui Kepsek, sebelum pelaksanaan pembangunan dilakukan rapat wali murid dan tokoh masyarakat.
"Hasil rapat dengan kesepakatan wali murid, jumlah siswa ada 167, sehingga persiswa dibebankan sebesar Rp 50.000,00 dan untuk anak yatim tidak diikut sertakan," tambahnya.
Selanjutnya komite menambahkan, mengingat anggaran untuk pemagaran dan gerbang sekolah tersebut belum mencukupi, maka kami melakukan rapat kembali.
"Sehingga iuran di tingkatkan menjadi Rp.100.000,00 persiswa, mengingat anggaran masih banyak yang belum masuk, saat ini kami stop," tambahnya.
(Suprani)
Home
Dindikbud Kabupaten Serang
Dugaan Pungli
Berkedok Komite Sekolah, Oknum Kepsek SDN Teras Bendung 3 Diduga Lakukan Pungli
Berkedok Komite Sekolah, Oknum Kepsek SDN Teras Bendung 3 Diduga Lakukan Pungli



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
KOTA SERANG - Musyawarah Wilayah ke 5 Partai Bulan Bintang (PBB) Provinsi Banten telah dilaksanakan dan menetapkan ketua terpilih untuk peri...
-
KOTA SERANG - Ajang silaturahmi dan halal bihalal Keluarga Besar Kesenian Tari dan Silat Tjimande Tari Kolot Kebon Djeruk Hilir (Kesti TTKKD...
-
SERANG, - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Banten Bersatu menggelar kegiatan Stadium General Dan Camping Kebangsaan dengan mengusung tema “...
-
STN - Pencak Silat sebagai seni harus menuruti ketentuan-ketentuan, keselarasan, keseimbangan, keserasian antara wirama, wirasa dan wiraga....
-
Oleh: Advokat Suwadi, SH, MH. OPINI - Beberapa kali di beranda facebook atau pun medsos-medsos lainnya, kita tidak jarang menyaksikan foto ...